Musik dangdut sedang mengalami masa kejayaan lagi dalam beberapa tahun belakangan. Para penyanyi muda pun mulai bermunculan dengan lagu-lagu baru yang sangat hits di masyarakat.
Konon, bayaran mereka untuk sekali manggung tak kalah dibanding para musisi dari genre musik lainnya. Lalu, siapakah para pedangdut muda yang saat ini punya tarif termahal? Berikut ulasannya.
5. Nella Kharisma
Pelantun lagu 'Jaran Goyang' ini dikabarkan meraup antara 25 hingga 40 juta rupiah untuk satu jam penampilan di atas panggung. Dalam beberapa waktu ke depan, nama Nella juga diprediksi akan terus bertahan sebagai pedangdut papan atas generasi baru.
4. Siti Badriah
Penyanyi dangdut asal Bekasi ini dikabarkan menerima tak kurang dari 60 juta rupiah sekali manggung. Kini dengan kesuksesan lagu 'Lagi Syantik', bayaran pedangdut yang akrab disapa Sibad ini sudah pasti sudah jauh meningkat.
3. Cita Citata
Penyanyi yang punya tubuh mungil ini disebut-sebut mengantongi sedikitnya 70 juta rupiah untuk sekali manggung di mana biasanya ia membawakan 7 buah lagu. Selain itu Cita Citata juga kini telah menjadi bintang iklan.
2. Via Vallen
Bisa dibilang Via Vallen adalah rising star dari dunia dangdut dalam 2 tahun belakangan. Namanya bahkan kini terus melejit setelah didaulat membawakan lagu theme song Asian Gamea yang akan digelar bulan ini di Jakarta dan Palembang. Dengan sendirinya bayaran Via Vallen juga bakalan meningkat. Meski belum menempati posisi puncak, diperkirakan hanya masalah waktu saja baginya untuk jadi pedangdut termahal di Indonesia.
1. Ayu Ting Ting
Penyanyi yang populer setelah membawakan lagu 'Alamat Palsu' ini masih jadi pedangdut termahal saat ini. Pada malam tahun baru kemarin saja Ayu dikabarkan dibayar tak kurang dari 300 juta rupiah untuk sekali pentas.
Kini Ayu bahkan telah merambah dunia seni peran dengan membintangi film 'Dimsum Martabak' bersama Boy William beberapa waktu lalu. Sebelumnya ia juga telah mengisi acara komedi di salah satu tv. Tak heran jika Ayu masih bertahan sebagai pedangdut termahal.
Itulah kelima pedangdut dengan tarif termahal saat ini. Untuk mencapai prestasi itu, pasti telah banyak pengorbanan yang mereka lakukan. Semoga bisa jadi inspirasi bagi kita semua ya, bahwa keberhasilan itu tergentung seberapa besar usaha yang kita lakukan.